Arti Camat di ML (Mobile Legends, Pernah Diungkit Meyden

arti camat di ml

Arti camat di ML (Mobile Legends) kadang bikin opini netizen simpang siur. Pasalnya kata atau istilah ini bukan merujuk pada orang atau pro player yang memiliki jabatan khusus. Namun karena istilah ini sering muncul akhirnya banyak penggemar newbie yang ingin tahu apa arti camat di ML?

Camat di Mobile Legends berarti cadangan-mati. Secara sederhana kalian bisa memahami bahwa kata tersebut merupakan singkatan dari kata ‘cadangan mati’. Tentu saja ini makna hiperbola ya, teman-teman.

Istilah ini disematkan pada seorang pro player dalam tim yang hampir tak pernah kebagian jatah bermain dalam turnamen. Beberapa player camat kadang tampil atau ikut muncul kala tim sedang bertanding. Namun sejatinya ia hanya di kursi cadangan tanpa ada partisipasi langsung.

Baca Juga: Akhirnya Vior Buka Suara Soal Alasan Putus dari Rekt, Dapat Ancaman Pembunuhan?

Perlu kalian ketahui bahwa enggak selamanya player camat enggak punya skill. Setiap manajemen tim esports tentunya punya keputusan dan pertimbangan sendiri untuk player bermain atau tidak. Kalian tentunya sudah tahu beberapa kasus pemain yang dijadikan camat dalam timnya.

Misalnya player MDL yang naik kelas ke MPL, namun tak juga kunjung tampil. Atau kasus yang pernah viral adalah ex-player RRQ LJ alias Joshua Darmansyah. Terlalu lama jadi camat akhirnya LJ diboyong oleh EVOS Legend.

arti camat di ml

Istilah camat di ML juga pernah viral gara-gara dibahas oleh Meyden. Di tahun 2022 popularitas Meyden naik karena sering melakukan live TikTok sambil berjualan. Uniknya, figur satu ini tetap menghasilkan penjualan tertinggi walau ia hanya rebahan tanpa berbicara.

Netizen mungkin hanya mengetahui bahwa Meyden adalah salah satu dari banyak influencer TikTok. Padahal hampir semua fans Mobile Legends mengetahui bahwa dirinya adalah anggota dari tim Bigetron Esports.

Karena sebal terus-terusan disebut ‘pengangguran’ akhirnya Meyden blak-blakan bicara soal dirinya yang jadi camat di tim Mobile Legends Bigetron. 

Seketika netizen yang penasaran pun langsung mencari tahu apa arti camat di ML. Setelah itu istilah ini semakin dikenal. Tak hanya di kalangan komunitas namun juga secara umum.

Baca Juga: Moonton Bakal Hadirkan Rank Mythic Baru di ML Mobile Legends, Benarkah?

Nah, itu tadi beberapa contoh player camat yang ada di pro scene Mobile Legends. Masih banyak juga player yang harus bersabar duduk di bangku cadangan. Entah karena masih butuh penyesuaian diri ataupun karena kendala eksternal.

Banyak istilah yang muncul seiring dengan naiknya popularitas game Mobile Legends. Komunitas yang semakin besar membuat para penggemarnya punya cara tersendiri untuk berkomunikasi. Salah satunya adalah dengan menggunakan istilah-istilah yang tak diketahui oleh orang awam.

Demikianlah ulasan mengenai arti camat di ML (Mobile Legends). Semoga wawasan kalian semakin bertambah untuk digunakan dalam hal positif.

More Stories
honor of kings google
Honor Of Kings Sabet Gelar Google Play Best Game of 2024 di Asia Tenggara (ID, SG, PH, MY)