EXP Laner ONIC Esports Butsss menilai penampilan EVOS Legends pada laga terakhir di MPL ID S12 belum stabil. Butsss menyebut tim berjuluk Macan Putih itu terlihat masih kebingungan.
Apalagi sudah beberapa kali EVOS merombak roster di MPL ID S12, dari mulai jungler Tazz yang diganti Sutsujin, Saykots yang diganti Veldora, hingga Branz yang kerap diganti Douma. Hampir seluruh role dirotasi EVOS demi meningkatkan performa.
Namun, cara tersebut belum mampu membuat EVOS lolos ke babak playoff. Mereka hanya mampu menduduki posisi ke-7 di atas Alter Ego (posisi ke-8) dan Aura Fire (posisi ke-9).
ONIC Butsss Bingung dengan Permainan EVOS Legends di MPL ID S12
Sebelum pertandingannya melawan tim macan putih, Sabtu, 23 September 2023, Butsss ungkapkan keanehan yang dirasakan. Dia bingung karena EVOS tak seharusnya ada di posisi ke-7.
“Yang pasti agak aneh karena EVOS (Legends) tim besar, tapi pertandingan besok kayak pertaruhan terakhir buat mereka. Cuma ya, gua semangat banget buat lawan EVOS Legends,” katanya.
Padahal, di musim ke-11 kemarin, kedua tim ini sempat beradu untuk memperebutkan gelar juara MPL. EVOS hanya mampu berada di peringkat kedua dan memiliki kesempatan berangkat ke Kamboja guna mengikuti turnamen MSC 2023.
Butsss prihatin terhadap mantan timnya itu harus puas menelan pil pahit. Di sisi lain, kiprahnya bersama ONIC justru sangat mengaggumkan.
Pasalnya, tim berjuluk Landak Kuning itu berhasil berada di puncak klasemen dan hanya merasakan kekalahan tiga kali saja dalam babak Regular Season MPL ID S12.
Apalagi, ONIC punya peluang besar untuk kembali back-to-back juara MPL dan bernafsu mengikut gelaran M5 Series Worl Mobile Legends yang bakal diselenggarakan di Filipina pada Desember nanti.
Untuk lebih banyak informasi seputar esports, jangan lupa untuk follow akun Instagram YODU EMONEY di @yodu_emoney.