ASUS resmi memperkenalkan ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733C) kemarin lusa (Jumat, 2 September 2022).
ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733C) bisa dibilang sebagai laptop gaming paling powerful di dunia, dikarenakan CPU 12th Gen Intel Core i9-12950HX yang digunakan.
CPU itu sendiri merupakan salah satu CPU Intel paling powerful saat ini dari Intel. Tidak hanya itu, laptop gaming ini juga didukung oleh chip grafis GeForce 3080Ti dan sistem pendingin yang powerful.
Berkat fitur-fitur tersebut, ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733C) jadi memiliki performa yang sekelas dengan PC desktop.
Hadirkan Desain Spesial Berupa “Invisible Ink”
ROG Strix SCAR 17 Special Edition merupakan laptop edisi khusus yang dirancang sangat unik dan spesial.
Memang, laptop ini masih pakai desain bodi yang sama dengan saudaranya, ROG Strix SCAR 17.
Namun, versi Special Edition ini dilengkapi fitur berupa “invisible ink” yang diukir pada bodinya. Invisible ink tersebut hanya dapat terlihat ketika bodi ROG Strix SCAR 17 Special Edition terpapar sinar UV.
Tampilan invisible ink di bodi ROG Strix SCAR 17 Special Edition juga didesain secara khusus dan memiliki petunjuk bagi gamer untuk menyelesaikan tantangan SCAR Runner pada game ROG Citadel XV.
Spesifikasi Laptop Gaming ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733C)
Secara umum, spesifikasi kunci dari laptop ini adalah seperti disebut di atas yaitu: CPU 12th Gen Intel Core i9-12950HX, GPU Nvidia GeForce 3080Ti, RAM 32GB (dual-channel) LPDDR5, monitori 17 inci dengan resolusi 2K dan refresh-rate 240Hz, juga storage sebesar 2TB SSD.
Lebih lanjut, berikut tabel spesifikasi Laptop Gaming ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733C) :
Main Spec. | ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733C) |
---|---|
CPU | 12th Gen Intel® Core™ i9-12950HX Processor 2.3 GHz (30M Cache, up to 5.0 GHz, 16 cores: 8 P-cores and 8 E-cores) |
Operating System | Windows 11 Home |
Memory | 2x16GB LPDDR5 |
Storage | 2TB M.2 2230 NVMe™ PCIe®4.0 SSD 1TB M.2 2230 NVMe™ PCIe®4.0 SSD |
Display | 17.3”, WQHD (2560 x 1440) 16:9, 100% DCI-P3, 240Hz 3ms, Adaptive Sync, Mux Switch, Dolby Vision |
Graphics | NVIDIA® GeForce RTX™ 3080Ti NVIDIA® GeForce RTX™ 3070Ti |
Input/Output | 1x 3.5mm Combo Audio Jack, 1x HDMI 2.1, 2x USB 3.2 Gen 1 Type-A, 1x USB 3.2 Gen 2 Type-C support DisplayPort™ + power delivery + G-SYNC, 1x RJ45 LAN port, 1x Thunderbolt™ 4 support DisplayPort™ |
Connectivity | Wi-Fi 6E(802.11ax)+Bluetooth 5.2 (Dual band) 2*2 |
Audio | Dolby Atmos, AI noise-canceling technology, Hi-Res certification, Built-in array microphone, 4-speaker system with Smart Amplifier Technology |
Battery | 90WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion |
Dimension | 39.5 x 28.2 x 2.34 ~ 2.83 cm |
Weight | 3.10 Kg |
Colors | Off Black |
Price | Rp48.999.000 (Core i9 / RTX 3070Ti / 2x16GB RAM / 1TB SSD / QHD 144Hz) Rp66.999.000 (Core i9 / RTX 3080Ti / 2x16GB RAM / 2TB SSD / QHD 144Hz) |
Warranty | 2 tahun garansi global dan 1 tahun ASUS VIP Perfect Warranty |
Berapa Harga ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733C)?
Laptop gaming dari ASUS berikut ini hadir dengan dua varian. Spesifikasi yang disebutkan di atas adalah varian dengan spesifikasi teratas yang dibanderol seharga Rp66.699.000.
Varian satunya yang dibanderol seharga Rp48.999.000 hanya memiliki perbedaan berupa GPU (menggunakan RTX 3070Ti) dan storage 1TB SSD.
–
Wah laptop yang satu ini sih menarik sekali yah. Spesifikasinya tinggi, modelnya pun terlihat sangat keren!
Apakah kamu tertarik memiliki ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733C)? Share artikel ini dan tuliskan pendapatmu ya!