Good Games Guild didirikan pada tahun 2021 dan memulai debutnya dengan menampilkan diri sebagai sebuah Gaming Hub.
Tujuannya adalah untuk menciptakan ekonomi dunia maya terbesar dengan mensponsori jutaan pemain atau gamer yang bermain untuk mendapatkan penghasilan (play-to-earn).
Salah satu pilar dibawah Good Games Guild Ecosystem adalah Good Games Labs.
Program tersebut dikembangkan oleh Good Games Guild yang bertujuan untuk merangkul proyek blockchaindan komunitas cryptocurrency, terutama investor dan pengguna.
Proyek inkubasi Good Games Labs pertama yang siap diluncurkan di penghujung September 2022 ini adalah:
BATTLE OF GUARDIANS, Game Hasil Inkubasi Good Games Guild
Battle of Guardians (BOG) adalah game fighting NFT multiplayer real-time, yang dikembangkan menggunakan Unreal Engine dan dibangun dalam jaringan Solana.
Game ini dikembangkan untuk di PC, iOS dan Android yang sedang dalam proses pengembangan agar dapat dimainkan secara cross-platform.
Battle of Guardian sendiri memiliki permainan layaknya game Street Fighter atau Tekken, yang memungkinkan pemain saling adu kemampuan 1 vs 1 secara real-time.
CEO & Founder Good Games Guild, Aditya Kinarang mengatakan:
“Setelah kerja keras dan dengan dedikasi penuh yang diberikan oleh tim Battle of Guardians, kami sangat senang akhirnya dapat mengumumkan proyek inkubasi pertama kami ini kepada publik. Kami juga sangat berterima kasih atas besarnya dukungan dan antusiasme dari komunitas kami yang solid hingga saat ini. Kami mengajak para pencinta game untuk mencoba dan mendalami semua tentang Battle of Guardians, game pertarungan NFT Play-to-Earn pertama dengan gameplay yang bermanfaat.”
Diciptakan oleh tim yang berpengalaman dan terampil, Battle of Guardians bertujuan untuk membangun game environmentdan menciptakan ekonomi virtual jangka panjang, stabil, dan terus berkembang.
Co-founder Battle of Guardians, Alexander Lim pun menambahkan:
”Cita-cita besar kami menjadikan Battle of Guardians sebagai franchise game yang sustainable, yang akan memimpin industri game NFT Fighting di mana pengembang, investor, dan seluruh pemain dapat berkontribusi bersama untuk mengeksplorasi peluang tanpa akhir dalam dunia metaverse game fighting.”
Sambut Peluncuran, Battle of Guardian Hadirkan Turnamen
Dalam masa peluncuran ini Good Games Guild juga akan mengadakan Online Tournament Battle of Guardians yang akan diadakan mulai tanggal 23 September dengan hadiah total sebesar Rp. 20.000.000!
Mekanisme dari turnamen ini adalah 1VS1 (satu lawan satu) dengan total delapan pemain, menggunakan sistem double elimination
Syarat pendaftaran untuk pemain adalah WNI (Warga Negara Indonesia) dan minimal usia 13 tahun. Pemain dapat mendaftar melalui website https://bit.ly/bogwebregister kemudian akan dilakukan proses seleksi dan pemain terpilih akan diumumkan melalui surel.