ONE PIECE: Mengapa Boa Hancock Jatuh Cinta ke Luffy? Ternyata Begini Alasannya

boa hancock jatuh cinta pada luffy

Boa Hancock jatuh cinta pada Luffy yang awalnya ia anggap sebagai musuh. Tak hanya sekedar suka, Hancock malah tergila-gila pada kapten bajak laut Mugiwara tersebut. Pasangan Hancock – Luffy memang jadi salah satu ‘shipper’ favorit penggemar.

Ratu Bajak Laut yang terkenal dengan kecantikan luar biasa tampak sangat cocok jadi pendamping kapten Mugiwara. Luffy memang punya kekuatan dan tekad yang kuat. Meski demikian ia kerap terlihat sangat bodoh karena ketulusan dan kepolosannya.

Lantas apa yang membuat Ratu Bajak Laut jatuh cinta padanya? Setelah menyimak beberapa alasan ini kalian pasti akan mengerti, simak ya!

Tapi sebelum lanjut baca, kalian wajib kepoin YODU E-money. Alat pembayaran digital yang cocok bagi penggemar berat game buat top up beli diamond dan skin keren.

Mau dapat promo asyik hingga Rp 100 ribu? Download YODU segera dan ubah akun kamu jadi PREMIUM. Nggak percaya? Cobain sekarang KLIK DI SINI.

Luffy di Mata Boa Hancock, Sosok Gentleman Sejati

boa hancock jatuh cinta pada luffy

Kecantikan Boa Hancock dikenal di seantero lautan. Nyaris tak ada pria yang luput dari pesonanya. Namun justru hal ini juga yang membuat Ratu Bajak Laut ini membenci laki-laki. Ia selalu memandang jijik laki-laki yang menatapnya dengan nafsu.

Kemudian Luffy hadir dengan pembawaan yang jauh berbeda. Pada pertemuan pertama Hancock tak langsung jatuh cinta walaupun dia cukup kaget karena Luffy sama sekali tak memancarkan nafsu dalam tatapannya.

Apalagi, kapten Mugiwara ini juga tak terpengaruh kekuatan buah iblis milih Hancock. Sang Putri Ular terus berburuk sangka dengan menebak bahwa bajak laut Topi Jerami ini pasti memiliki niat tersembunyi, egois, dan sombong.

Baca Juga: 7 Anime Manga dengan Episode Terbanyak dan Terpopuler di Dunia

Namun ternyata Luffy tetap tak menunjukkan reaksi apapun walau sudah melihat Hancock tanpa busana. Di satu sisi sang Ratu Bajak Laut sudah mulai terpikat dengan kepolosan Luffy yang sangat gentleman.

Hancock mulai membuka hati ketika Luffy menghajar tenryuubito yang dulu menyiksanya dan dua saudarinya. Sang Putri Ular juga menceritakan masa lalunya yang kelam selama menjadi budak tenryuubito.

Hingga seperti itu pun kapten Mugiwara ini juga tak mengubah sikapnya dan tetap memperlakukan Hancock seperti biasa. Sejak saat itulah perasaan Hancock pada Luffy semakin mendalam.

Baca Juga: 5 Plot Twist Anime Terbaik Sepanjang Masa, Mengandung Spoiler!

Boa Hancock Jatuh Cinta Pada Luffy, Apakah Berbalas?

Hancock rela melakukan apa saja untuk mendukung pujaan hatinya dan menghajar semua yang menghalanginya. Lantas bagaimana tanggapan Luffy terhadap Hancock?

Perlu diingat bahwa kapten bajak laut Mugiwara ini keterlaluan polos. Luffy memang pernah menyatakan kalau ia menyukai Hancock. Namun rasa suka ini bukanlah ‘cinta’ pada lawan jenis melainkan ‘sayang dan hormat’ pada kawan.

Untuk waktu yang lama Hancock harus merasakan cinta yang bertepuk sebelah tangan. Demikianlah ulasan alasan mengapa Boa Hancock jatuh cinta pada Luffy. Semoga informasi ini menghibur kalian.

More Stories
efootball msn
eFootball Bawa Trio Legendaris Messi Suarez Neymar (MSN) Kembali Ke Lapangan!