ECHO PH Juara M4 MLBB Usai Kalahkan Blacklist dengan Telak

echo ph hadiah juara M4

ECHO PH akhirnya sukses keluar sebagai juara M4 MLBB World Championship 2023 usai menumbangkan sang juara bertahan, Blacklist International.

Kemenangan ini tentunya membuat KarlTzy cs sukses mengantarkan ECHO PH untuk pertama kalinya menjuarai M Series.

Selain itu, mereka juga berhasil memupus harapan Blacklist International untuk menjuarai M Series secara back-to-back.

Baca Juga: Jadwal M4 MLBB: Daftar Tim, Format, Hasil dan Info Lainnya!

ECHO PH Juara M4 dengan Sempurna

echo ph juara M4
Photo via Mobile Legends

ECHO PH berhasil menjuarai M4 MLBB World Championship 2023 usai menaklukkan Blacklist International dengan skor 4-0 tanpa balas,

Pada game pertama, Bennyqt benar-benar tampil mengerikan dengan Lunox miliknya yang mampu meratakan pertahanan lawan dengan mudah sehingga sukses membawa ECHO PH mengamankan game pertama.

Memasuki game kedua, lagi-lagi Bennyqt menjadi kunci permainan ECHO PH dengan menggunakan Brody dan mampu menambah poin berikutnya.

Dominasi ECHO PH masih berlanjut di game ketiga dengan tim tersebut yang mampu menguasai semua lane milik Blacklist International sehingga kemenangan ketiga untuk KarlTzy cs tidak bisa dipungkiri lagi.

Pada game terakhir, sang runner-up MPL PH Season 10 yang di atas angin kembali mendominasi jalannya pertandingan dengan permainan Sanji yang benar-benar merepotkan para pemain Blacklist International.

Dengan hasil tersebut, ECHO PH sukses keluar sebagai juara M4 Mobile Legends World Championship 2023.

Baca Juga: EVOS Zeys Bagi Tips untuk Tim Indonesia Bisa Kalahkan Blacklist

Ikuti kanal resmi YODU Indonesia di Instagram untuk mendapatkan seluruh berita, panduan, dan highlight Mobile Legends lainnya

More Stories
Update Yu-Gi-Oh! GO RUSH!! World Perkenalkan Evolusi Duel Terbaru di YU-GI-OH! DUEL LINKS