Ace Racer Resmi Rilis, Banyak Event Menarik Buat Pemain Baru!

ace racer rilis

Akhirnya waktu penantian berakhir! Game balap Ace Racer dari NetEase resmi rilis hari ini, Kamis 16 Maret 2023.

Sobat YODU yang ingin bersenang-senang mencoba balapan di sirkuit bisa langsung mencoba Ace Racer yang disediakan untuk perangkat Android dan iOS.

Meski baru rilis hari ini, Ace Racer disebut sudah diunduh lebih dari 40 juta kali di seluruh dunia. Tentu angka ini akan terus bertambah kalau kamu ikutan download dan gabung bersama player lain.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru 15 Maret 2023, Koleksi Gift Menarik dari Garena

Sebagai informasi, game Ace Racer ini rilis di banyak negara sekaligus seperti Jepang, Korea, Amerika, Hong Kong, Makau, Taiwan, Indonesia, dan beberapa negara lain di Asia Tenggara. Melihat banyaknya negara yang berpartisipasi, sirkuit tentu akan diramaikan oleh para pemain global! Seru banget bukan?

Apa Itu Ace Racer?

ace racer rilis
Ace Racer

Sebelum lanjut baca, yuk coba kepoin juga YODU E-money. Alat pembayaran digital yang cocok bagi penggemar berat game buat top up beli diamond dan skin keren.

Mau dapat promo asyik hingga Rp 100 ribu? Download YODU segera dan ubah akun kamu jadi PREMIUM. Nggak percaya? Cobain sekarang KLIK DI SINI.

Baca Juga: ITZY Dikabarkan Tampil di Event 515 Eparty MLBB

Buat Sobat YODU yang belum tahu, Ace Racer adalah game genre racing yang baru resmi rilis hari ini Kamis, 16 Maret 2023.

Game ini dikembangkan oleh NetEase dan diatur untuk dimainkan di perangkat Android dan iOS. Developer percaya bahwa game ini akan jadi pelopor genre racing di masa depan.

Nggak heran memang, sebab Ace Racer sediri hadir dengan grafis kekinian yang memanjakan pemain. Kamu bebas melakukan kostumisasi tanpa batas. Lebih seru lagi, beberapa sirkuit dan mobil dalam game sama dengan yang ada di dunia nyata.

Contohnya, Ace Racer menghadirkan Porsche 911 GT2 RS, Nissan GT-R, hingga Aston Martin DB11. Kapan lagi kan bisa kendarain dream car macam Porsche kalau bukan di game ini?

Keseruan main Ace Racer tidak sebatas balapan mobil. Pemain bisa adu mekanik di sirkuit karena mereka harus bisa memanfaatkan skill mobil yang dimiliki agar menang. Skill yang dimaksud ada dash, terbang, transformasi, hingga ultimate skill.

Nah, seiring dengan perilisan game, Acer Racer menghadirkan banyak event menarik untuk para pemain baru. Penasaran apa saja? Simak ulasan berikut yuk!

Event Spesial Rilis Resmi Ace Racer

Ace Racer

Pemain baru akan mendapatkan banyak hadiah menarik begitu masuk ke dalam Ace Racer, yaitu:

  • Newbie x10 Draw

Pemain berkesempatan melakukan gacha untuk mendapatkan hadiah. Menariknya, kalau gift dirasa kurang memuaskan kamu bisa reset hasil gacha. Reset bisa dilakukan 50x sampai kamu dapat mobil yang disuka!

  • Newbie Mission

Newbie Mission akan menawarkan hadiah menarik di luar gacha. Beberapa hadiah yang bisa didapat yaitu Porsche 911 GT2 RS dan BMW M8 GTE secara permanen.

  • Mobil Gratis

Belum puas dengan gacha dan Newbie Mission? Tenang, game ini masih punya event mobil gratis! Kamu bisa dapat Nissan GT-R secara permanen kalau berhasil menyelesaikan semua misi.

  • Kostum Legendaris

Nggak hanya mobil, Ace Racer juga punya kostum legendaris yang bisa dipakai para pemainnya. Ada tujuh kostum dalam game yang bisa dipakai para pemain baru di event ini dalam kurun waktu sementara.

  • Photo Trip

Ace Racer punya Trainee Set yang memungkinkan pemain menggunakan kostum menarik sesuai dengan trek yang dilintasi.

Selain event-event di atas, ada juga Speedfest yang memungkinkan pemain bisa mendapatkan mobil Excalibur. Mobil ini memiliki skill Ultimate Triple Thrust yang bisa memberikan akselerasi bertahap sampai tiga kali. Selain mobil, event Speedfest juga menawarkan kostum menarik.

TikTok Challenge

Eits, keseruan nggak sampai di situ! Khusus untuk pemain Thailand dan Indonesia, Ace Racer mengajak kalian seru-seruan di TikTok Challenge #ShowMeTheAce.

Ace Racer menantang pemain nge-dance, nyanyi, hingga flexing betapa jagonya kamu ketika mengendarai mobil di sirkuit.

Untuk ikut challenge ini, silakan ikuti brand mission di game lalu unggah video flexing-mu. Kalau beruntung, kamu bisa dapat hadiah!

Ikuti kanal resmi YODU Indonesia di Instagram untuk mendapatkan seluruh berita, panduan, dan highlight Free Fire, Mobile Legends, dan PUBG Mobile, atau game lainnya.

More Stories
15 Makanan Jepang yang Sering Muncul di Anime, Jadi Populer di Indonesia!