Segini Hadiah PMGC 2022, Tim Indonesia Dapat Berapa?

PMGC 2022

Turnamen PUBG Mobile Global Championship PMGC 2022 resmi berakhir, para pemenang dapat hadiah apa ya?

Sebagaimana kompetisi pada umumnya, turnamen game menawarkan ragam hadiah fantastis untuk para pemenang.

Apalagi sekelas PMGC yang merupakan turnamen tahunan terbesar PUBG, sudah pasti hadiahnya nggak kaleng-kaleng.

Nah, Sobat YODU penasaran nggak nih kira-kira berapa nominal hadiah yang didapatkan pemenang PMGC 2022?

Baca Juga: Harga Tiket Grand Final PMGC 2022 Terungkap, Gini Cara Belinya!

Rincian Daftar Hadiah PMGC 2022

PMGC dikenal sebagai turnamen PUBG Mobile dengan hadiah paling tinggi di antara turnamen lain. Hadiah ini disebut juga sebagai prize pool.

Digelar setiap tahun, nominal hadiah PMGC 2022 tentu jadi sorotan. Banyak fans maunya prize pool ini lebih banyak dari tahun lalu.

Mengingat PMGC 2022 baru resmi berakhir, berapa ya pool prize yang didapatkan masing-masing tim?

Perlu diketahui, ada empat tim di PMGC 2022 yang mendapatkan pool prize tertinggi menurut data Liquipedia.

S2G Esports menempati posisi pertama dengan total hadiah $510.000 atau sekitar Rp 7,8 miliar.

Selanjutnya di posisi kedua ada DRS Gaming yang memperoleh hadiah total $292.000 atau sekitar Rp 4,4 miliar.

Di posisi ketiga ada Alpha7 Esports dengan total hadiah $217.000 atau sekitar Rp 3,3 miliar, dan di posisi keempat ada Godlike Stalwart dengan total hadiah $200.000 atau sekitar Rp 3 miliar.

Nah, itu dia Sobat YODU jumlah hadiah yang didapatkan oleh para pemenang PMGC 2022.

Lantas bagaimana dengan tim Indonesia? Tenang, tim-tim perwakilan Indonesia seperti Bigetron RA dan Alter Ego LIMAX juga dapat bagian!

Dalam gelaran PMGC 2022, Bigetron RA adalah tim dengan hadiah tertinggi dari perwakilan Indonesia.

Bigetron RA memperoleh hadiah Rp 810 juta usai melaju ke tiga babak yaitu Group Stage, Survival Stage, dan Last Chance.

Adapun Alter Ego LIMAX, tim yang langsung lolos ke Grand Finals dan Finish ini mendapatkan hadiah sekitar Rp 620 juta.

Tak hanya itu, Genesis Dogma dan EVOS Reborn juga sama-sama dapat hadiah meski gagal di fase Group Stage. Masing-masing tim dapat hadiah Rp 370 juta dan Rp 350 juta.

Ikuti kanal resmi YODU Indonesia di Instagram untuk mendapatkan seluruh berita, panduan, dan highlight Mobile Legends lainnya.

More Stories
archeage war
ArcheAge War akan Buka Server Global pada Kuartal Kedua 2024