Indonesian Idol 2025 kini memasuki babak yang sangat dinantikan, yaitu Spektakuler Show 10, yang memiliki jadwal tayang pada Senin, 21 April 2025, pukul 21.15 WIB di RCTI.
Acara ini merupakan bagian dari musim ke-13 yang telah dimulai sejak tahun lalu yaitu Desember 2024.
Top 5 Kontestan Indonesian Idol 2025
Saat ini, kompetisi menyisakan lima kontestan terbaik yang siap bersaing menuju babak grand final. Berikut adalah daftar Top 5 kontestan Indonesian Idol Season 13:
- Shabrina Leanor – Juara Karaoke World Championship 2021 di Finlandia, dikenal dengan teknik vokal yang matang
- Angie Carvalho – Penyanyi muda berbakat asal Banjarmasin yang juga mahir bermain gitar dan piano
- Mesa Hira – Penyanyi termuda keturunan Pakistan asal Medan yang memukau dengan penampilan emosionalnya
- Vanessa Zee – Mahasiswi LSPR Jakarta yang dikenal dengan penampilan anggun dan vokal lembutnya
- Fajar Noor – Mahasiswa Agroteknologi asal Medan dengan teknik vokal yang matang
Jadwal Tayang Indonesian Idol Terbaru
Perlu dicatat bahwa babak Spektakuler Show 10 sempat tertunda pada Senin, 14 April 2025, karena adanya pertandingan Timnas Indonesia U-17 melawan Korea Utara di Piala Asia U-17.
Namun, acara ini akan kembali tayang pada Senin, 21 April 2025, pukul 21.15 WIB di RCTI dan RCTI+.
Cara Menonton Indonesian Idol
Untuk menyaksikan penampilan para kontestan, kamu dapat menonton langsung di televisi melalui saluran RCTI atau menggunakan aplikasi streaming resmi RCTI+. Pastikan kamu tidak melewatkan momen-momen seru dari babak Spektakuler Show 10 ii!
Jangan lupa untuk memberikan dukungan kepada kontestan favorit kamu melalui voting yang tersedia di aplikasi RCTI+. Setiap suara sangat berarti dalam menentukan siapa yang akan melaju ke babak selanjutnYa.
Jangan lewatkan keseruan dan drama yang akan terjadi di panggung Spektakuler Show 10 Indonesian Idol 2025.
Baca Juga: The Last of Us Season 2: Jadwal Rilis Episode dan Cara Nonton!
Ikuti kanal resmi YODU Indonesia di Instagram untuk mendapatkan seluruh berita, panduan, dan highlight Free Fire, Mobile Legends, dan PUBG Mobile, atau game lainnya.