Bikin Geger Netizen, 9 Pasangan Esports Ini Berakhir Putus

Fans pasti nggak asing sama pasangan esports yang kabarnya selalu hilir mudik di media sosial.

Mulai dari PDKT, jadian, hingga putus. Gosip-gosip soal pasangan di dunia esports ini memang menarik untuk diikuti.

Kisah asmara ini nggak cuman terjalin antar player, tapi kadang terjalin antara player dengan sosok lain di luar esports. Seperti artis misalnya.

Baca Juga: Promo Khusus Valentine Top Up Game Buat Ayang yang Setia Nemenin Mabar dari YODU

Tapi, pernahkah Sobat YODU penasaran dengan pasangan esports yang bikin geger publik karena putusnya hubungan mereka? Ternyata ada banyak lho, simak selengkapnya berikut yuk.

Sebelum lanjut baca, yuk coba kepoin juga YODU E-money. Alat pembayaran digital yang cocok bagi penggemar berat game buat top up beli diamond dan skin keren.

Mau dapat promo asyik hingga Rp 100 ribu? Download YODU segera dan ubah akun kamu jadi PREMIUM. Nggak percaya? Cobain sekarang KLIK DI SINI.

Baca Juga: Samsung 23 Ultra Jadi Device HP Resmi MPL ID S11

1. Jess No Limit dan Misellia Ikwan

Jess No Limit dan Misselia Ikwan via Instagram @misellia_

Sebelum pensiun, Jess No Limit dikenal sebagai Raja esports Indonesia lho Sobat YODU. Banyak orang nge-fans Mobile Legends karena sosok eks player EVOS satu ini.

Jess No Limit cukup terbuka soal hubungan asmaranya. Diketahui sebelum menikah dengan Sisca Kohl, Jess No Limit pernah menjalin kasih dengan penyanyi Misellia Ikwan

Misselia kerap kali muncul dalam konten YouTube Jess No Limit kala keduanya masih pacaran. Namun, mereka putus pada 2019 dan kabar ini sempat hebohkan publik.

2. Pasangan Esports Listy Chan dan Rekt

Rekt MPL Season 12
Rekt

Sama-sama viral pada masanya nih, Sobat YODU! Listy Chan dan Rekt pacaran saat keduanya masih berada di bawah EVOS Esports. Namun entah ada apa gerangan, tiba-tiba keduanya dikabarkan putus.

Tak jauh dari itu, Listy Chan kemudian terlibat skandal perselingkuhan dengan Ericko Lim yang diketahui merupakan kekasih Jessica Jane kala itu.

3. Pasangan Esports Luxxy dan Jeha

Luxxy dan Jeha

Kalau pasangan ini datang dari cabang PUBG Mobile. Luxxy dan Jeha sempat bikin heboh fans karena putus usai sebelumnya kerap membulikasikan hubungan asmara mereka. Tapi tenang, dua sejoli ini udah balikan lagi kok!

4. Wannn dan Lea

Wannn dan Lea

Katanya baru pacaran dua bulan, tapi Wannn dan Kea sudah putus. Menurut kabar yang beredar, Wannn justru kini sudah menjalin kasih dengan wanita lain dari ONIC yaitu Gebian.

5. Luminaire dan Vivi Novica

Pasangan Esports
Luminaire

Banyak fans mengira kalau dua sejoli ini bakal berakhir di pelaminan. Tapi suatu hari, Luminaire dan Vivi Novica muncul dengan kabar bahwa keduanya putus.

Setelah putus dari Luminaire, Vivi lebih dulu bisa move-on dan menjalin kasih dengan pria lain.

6. Pasangan Esports Zuxxy dan Megan

Padahal keduanya sering dijuluki sebagai coulple goal, tapi Zuxxy tiba-tiba mengumumkan kalai dia dan Megan sudah tidak lagi berstatus pacaran pada 2021 lalu.

7. Ericko Lim dan Listy Chan

Pasangan Esports
Ericko Lim dan listy Chan via Instagram/@jessicajane99

Nah, ini dia yang sempat viral dan buat geger jagat entertainment esports Indonesia. Hubungan asmara antara Listy Chan dan Ericko Lim dibongkar Jessica Jane yang merupakan pacar Ericko Lim kala itu.

Skandal perselingkuhan antara Ericko Lim dan Listy Chan viral, namun keduanya diketahui tetap menjalin kasih hingga suatu hari mereka sudah jarang terlihat bersama. Publik pun berspekulasi kalau Ericko Lim dan Listy Chan putus.

8. Rekt dan Vior

Pasangan Esports
Rekt dan Vior

Masih abu-abu apakah keduanya benar-benar putus, namun pasangan yang kerap dijuluki ‘Duo Bae’ ini kabarnya berpisah karena unggahan Instagram Story BA ONIC Vior.

9. Pasangan Esports Ryzen dan Babyla

Pasangan Esports
Ryzen dan Babyla

Pasangan satu ini juga nggak kalah heboh, apalagi banyak fans mengkawal Ryzen dan Babyla ke jenjang serius,

Tapi, namanya hubungan pasti ada saja masalahnya. Ryzen dan Babyla diketahui berpisah karena hubungan mereja tidak berjalan lancar.

Itu dia 9 pasangan esports yang kabar putusnya sempat buat geger publik. Mana yang paling memorable?

Ikuti kanal resmi YODU Indonesia di Instagram untuk mendapatkan seluruh berita, panduan, dan highlight Free Fire, Mobile Legends, dan PUBG Mobile, atau game lainnya.

More Stories
archeage war
ArcheAge War akan Buka Server Global pada Kuartal Kedua 2024