Asyik Wibu Dapat THR! Fans Anime Wajib Belanja 5 Item Ini

belanja thr fans anime

Para fans anime alias wibu yang kebanjiran THR sini kumpul! Sudah ada ide mau belanja apa dengan uang lebaran tersebut?

Sebagian orang mungkin sudah tahu mau memakai uang THR untuk keperluan apa, tapi tidak menutup kemungkinan orang lain ada yang masih kebingungan.

Enaknya kalau sudah ada wishlist barang yang mau dibeli, sehabis Raya tinggal gas belanjakan uang THR. Bagi yang belum ada, jangan berkecil hati karena YODU akan memberikan rekomendasinya.

Baca Juga: Waktunya Beli Kit Baru! Gamer Yuk Belanja 5 Barang Ini Pakai Uang THR

Langsung saja disimak berikut adalah rekomendasi belanja THR ala fans anme.

5 Rekomendasi Belanja THR ala Fans Anime

Sebelum lanjut baca, yuk coba kepoin juga YODU E-money. Alat pembayaran digital yang cocok bagi penggemar berat game buat top up beli diamond dan skin keren.

Mau dapat promo asyik hingga Rp 100 ribu? Download YODU segera dan ubah akun kamu jadi PREMIUM. Nggak percaya? Cobain sekarang KLIK DI SINI.

Baca Juga: Si Paling Kuat, Ini Dia 5 Karakter dengan Haoshoku Haki Terkuat di One Piece

1. Merchandise

Event Jejepangan banyak digelar di Indonesia, bahkan sekelas Comifuro saja sempat didatangkan ke ICE BSD, Tangerang, beberapa waktu lalu.

Nah, bagi fans Anime yang mau berburu merchandise, pas banget belanja THR di event Jejepangan karena biasanya banyak perintilan yang dijual misalnya pin, akrilik, gantungan kunci, poster, dan masih banyak lagi.

2. Kaos Anime

Kaos anime seakan jadi identitas bagi para fans wibu. Kaos anime official bisa dibeli di online store atau offline store seperti Uniqlo yang sering berkolaborasi dengan berbagai macam anime, misalnya Naruto hingga Spy x Family.

3. Manga

Jika kamu adalah fans anime loyal yang mau mendukung karya penulis manga secara legal, maka caranya adalah dengan membeli komik original mereka di toko buku resmi, misalnya di Gramedia. Di Indonesia, manga dan light novel original terbilang sangat mudah didapatkan.

4. Gunpla

Merakit Gunpla merupakan hal yang sangat menyenangkan. Kit ini biasanya diproduksi Bandai dan merek lain seperti Kotobukita. Di Indonesia, Gunpla seri Gundam dan turunannya jadi yang paling nggak asing.

5. Action Figure

Tim yang suka dekorasi kamar dan ruangan kerjanya cocok banget nambahin koleksi action figure untuk mempercantik suasana.

Action figure termasuk perintilan wibu yang mahal, tapi kalau kamu merasa puas, tidak masalah belanja item ini pakai uang THR.

Nah, itu dia rekomendasi belanja kit wibu menggunakan uang THR. Kamu suka yang mana nih, Sobat YODU?

Ikuti kanal resmi YODU Indonesia di Instagram untuk mendapatkan seluruh berita, panduan, dan highlight Free Fire, Mobile Legends, dan PUBG Mobile, atau game lainnya.

More Stories
honor of kings google
Honor Of Kings Sabet Gelar Google Play Best Game of 2024 di Asia Tenggara (ID, SG, PH, MY)