Harganya Capai Jutaan Rupiah, Ini Dia 5 Senjata Termahal di Free Fire

senjata termahal free fire

Meski mayoritas pemain di Indonesia berasal dari kalangan bocil, Free Fire ternyata memiliki deretan senjata termahal yang harganya mencapai jutaan rupiah, lho!

Memang sejatinya harga dapat berbicara, sebab senjata ‘Sultan’ di Free Fire ini punya desain ciamik dan efeknya pun sadis.

Lagi-lagi, meski pemainnya mayoritas bocil, FF tampaknya percaya diri bahwa skin senjata ini bakal laku di pasaran.

Baca Juga: Guide Brody Mobile Legends: Ini Dia Item hingga Combo Terbaiknya

Nyatanya, memang deretan senjata termahal ini jadi incaran di Free Fire. Penasaran apa saja senjata itu? Simak ulasannya berikut ini yuk!

5 Senjata Termahal Free Fire

Sebelum lanjut baca, yuk coba kepoin juga YODU E-money. Alat pembayaran digital yang cocok bagi penggemar berat game buat top up beli diamond dan skin keren.

Mau dapat promo asyik hingga Rp 100 ribu? Download YODU segera dan ubah akun kamu jadi PREMIUM. Nggak percaya? Cobain sekarang KLIK DI SINI.

Baca Juga: Kode Redeem Mobile Legend Mei 2023, Cek Reward dan Cara Klaimnya!

1. Scar Megalodon Alpha

Untuk mendapatkan senjata ini, pemain harus naik level dulu hingga bisa mendapatkannya melalui Evolution Gun Free Fire.

Harga senjata Scar Megalodon Alpha adalah 14.500 diamond atau sekitar Rp 2 juta.

Kualitas senjata tentu sesuai dengan harganya yang tidak murah. Efek senjata ini dijamin memuaskan.

2. AK Blue Flame Draco

Senjata yang didominasi warna biru dan hitam ini bentuknya menyerupai naga. Untuk mendapatkannya, pemain diminta upgrade ke level tinggi.

Harga senjata AK Blue Flame Draco diperkirakan mencapai Rp 2 juta.

3. M1014 Attack on Titan

Fans anime Attack on Titan pasti ngincar senjata satu ini. M1014 Attack on Titan adalah senjata hasil kolaborasi Free Fire dengan kartu Jepang tersebut.

Desain senjata dibalut Colossal Titan yang ikonik. Membuat pemain merasa keren ketika menggunakannya.

Harga senjata satu ini di angka 5.000 diamond atau sekitar Rp 700 ribu. Senjata ini terbilang eksklusif karena hanya bisa didapatkan di event kolaborasi Free Fire x Attack on Titan.

4. AK47 Skull Hunter

Senjata ini bisa didapatkan di daftar hadiah undian Legendary Royale. Harga AK47 Skull Hunter adalah 15.000 diamond atau sekitar Rp 2,1 juta.

Sesuai namanya, AK47 Skull Hunter memiliki desain corak tengkorak yang terlihat gahar dan seram.

5. MP04 Predatory Cobra

Senjata ini bisa didapatkan lewat Evolution Gun Free Fire. Harganya 14.500 diamond atau sekitar Rp 2 juta.

Desain MP04 Predatory Cobra didominasi corak kobra yang menakutkan tapi keren.

Ikuti kanal resmi YODU Indonesia di Instagram untuk mendapatkan seluruh berita, panduan, dan highlight Free Fire, Mobile Legends, dan PUBG Mobile, atau game lainnya.

More Stories
SUPERVIVE OPEN BETA
SUPERVIVE Hadirkan Open Beta Untuk Game Hero Shooter x MOBA Battle Royale!