AMD Ryzen 7020 Sudah Rilis, Janjikan Baterai Laptop Tahan Lama!

AMD Ryzen 7020 Series Masuk Indonesia, Janjikan Baterai Awet 12 Jam.

Punya laptop harga terjangkau namun kinerja prosesor lambat? Tenang, laptop kamu bisa ngebut dengan prosesor AMD Ryzen 7020.

AMD Ryzen 7020 rilis dengan tiga model, yakni Ryzen 5 7020U, Ryzen 3 7320U, serta Athlon Gold 7220U. Tiga model prosesor ini punya kemampuan respon data yang cepat.

Laptop kamu bakal terpenuhi kebutuhannya setelah dipasang AMD Ryzen series paling terbaru di akhir tahun 2022.

Baca Juga: Review Laptop HP 14S FQ1036AU, Enteng, Ringkas, dan Kuat Buat Ngegame

Selain itu, durasi baterai yang bertahan selama 12 jam juga jadi fitur unggulan dari prosesor AMD. Segala pekerjaan di laptop bisa selesai lebih cepat.

Managing Director AMD Asia Pacific & Japan Peter Chambers mengatakan prosesor terbaru ini cocok sekali digunakan untuk mempercepat kinerja laptop harga terjangkau.

“Prosesor ini menawarkan perpaduan ideal antara performa dan daya tahan baterai untuk laptop harga terjangkau,” ujarnya di peluncuran AMD Ryzen 7020, Selasa, 29 November 2022.

Baca Juga: ASUS Perkenalkan ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733C): Laptop Gaming Paling Powerful 2022

Sasaran pengguna prosesor, tambah Chambers, adalah pelajar dan mahasiswa dengan kebutuhan harian seperti presentasi, membuat makalah, serta bikin video dan desain grafis.

Keunggulan AMD Ryzen 7020 series

AMD Ryzen 7020 series sudah rilis, baterainya awet 12 jam.

Ryzen 7020 series ini dibuat dengan fitur manajemen baterai pintar. Jadi, tidak perlu khawatir lagi kehabisan baterai saat presentasi maupun desain di aplikasi seperti Photoshop atau Movie Maker.

Selain itu, laptop yang dipasang prosesor terbaru AMD ini meningkatkan performa laptop milik pekerja kantoran.

Baca Juga: Guide Weapon Attachment Free Fire: Bikin Senapan Makin Sakit dan Akurat!

Pembuatan AMD Ryzen 7020 series ini menurut Chambers berdasarkan perilaku mayoritas user yang memakai laptopnya sepuluh jam per hari.

Sementara itu, laptop hanya bertahan 3 jam tanpa diisi baterainya. Prosesor terbaru AMD ini menyiasati problem tersebut.

Prosesor Ryzen ini tersedia di Windows 11, dengan keunggulan fiturnya sebagai berikut.

  • Modern Standby
  • Wake-on-Voice
  • Fast Charging
  • Fast LPDDR5 Memory

Baca Juga: Spoiler One Piece 1069: Vegapunk Akan Jadi Nakama Luffy?

Beberapa laptop yang mendukung fitur AMD terbaru ini di antaranya Acer dan Lenovo.

GM Business Segment Lenovo Ouyang Jun menjelaskan fitur prosesor series AMD teranyar ini sangat cocok dengan kemampuan multitasking dari laptop keluaran terbaru seperti Lenovo IdeaPad.

Prosesor AMD ini rilis pada Desember 2022 nanti, serta ditanam ke laptop rilisan anyar Acer dan Lenovo dengan harga mulai dari Rp6.499.000. Tertarik membeli?

More Stories
iPhone SE 4
Siap Rilis Tahun 2025, iPhone SE 4 Dibekali Prosesor Hemat Energi Apple A18