5 Rekomendasi HP 2 Jutaan yang Cocok Untuk Gaming

Dari semua jenis pengguna smartphone, gamers mungkin jadi salah satu pengguna yang banyak pilih-pilih. 

Tidak heran gamers pemilih saat mencari HP idamannya. Alasannya adalah karena gamers selalu butuh yang terbaik dari segala aspek smartphone (mungkin kecuali kamera) supaya mereka nyaman saat bermain game.

Prosesor yang mumpuni, layar yang responsif, dan baterai yang besar adalah tiga hal yang biasanya diperhatikan gamers saat memilih HP idamannya. Untuk kamu para gamers yang sedang cari HP baru dengan budget 2 jutaan, berikut beberapa HP yang YODU rekomendasikan.

Xiaomi Redmi Note 10

Harga – Mulai dari Rp2.399 juta

  • OS – Android 11, MIUI 12
  • Chipset – Qualcomm Snapdragon 678 (11 nm)
  • CPU – Octa-core (2×2.2 GHz Kryo 460 Gold & 6×1.7 GHz Kryo 460 Silver)
  • GPU – Adreno 612
  • RAM/ROM – 4/64GB, 4/128GB, 6/128GB
  • Display – Super AMOLED, 60Hz refresh rate, 6.43 inch, 1080 x 2400 pixels (Corning Gorila Glass 3)
  • Battery – Li-Po 5000 mAH (Fast Charging 33W)

Untuk yang pertama ada Xiaomi Redmi Note 10 yang baru saja rilis beberapa bulan lalu. Untuk kisaran harga 2 jutaan, spesifikasi yang ditawarkan oleh Xiaomi terbilang sudah lebih dari cukup untuk memenuhi kebutuhan gaming kamu.

Redmi Note 10 menawarkan prosesor Snapdragon 678, prosesor Snapdragon seri 6 yang terbaru. Punya display AMOLED yang cenderung memberi touch lebih akurat dan responsif. RAM/ROM 4/64 yang sudah cukup untuk berbagai game berukuran besar. Terakhir, baterai Redmi Note 10 juga tergolong besar dan dilengkapi dengan charger fast charging 33W.

Satu kekurangan HP ini mungkin adalah harganya yang tergolong kelas menengah, dengan banderol termurah di kisaran Rp2.399 juta. Terlepas dari itu, perbandingan harga dengan spesifikasi yang ditawarkan terbilang sudah sangat baik dan cocok untuk kebutuhan gaming sehari-hari kamu.

Realme 5i

Harga – Mulai dari Rp1.999 juta

  • OS – Android 9 (bisa di-upgrade ke Android 10), Realme UI
  • Chipset – Qualcomm Snapdragon 662 (11 nm)
  • CPU – Octa-core (4×2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4×1.8 GHz Kryo 260 Silver)
  • GPU – Adreno 610
  • RAM/ROM – 3/32GB, 4/64GB
  • Display – IPS LCD, 6.52 inch, 60Hz refresh rate, 720 x 1600 pixels (Corning Gorilla Glass)
  • Battery – Li-Po 5000 mAH (10W Charger)

HP kedua yang ada di dalam daftar ini adalah Realme 5i. Spesifikasi HP ini sebenarnya tergolong standar untuk harga 2 jutaan. Tapi, standar yang dimaksud di sini adalah spesifikasi yang sudah dapat mencukupi kebutuhan gaming sehari-hari kamu.

Realme 5i menggunakan prosesor Snapdragon seri 6, prosesor kelas menengah yang biasanya sudah cukup lancar 60 fps untuk game-game seperti MLBB ataupun Free Fire. Baterainya juga 5000 mAH, sudah tergolong cukup walau charger bawaan pabrik masih merupakan charger standar.

Dua kekurangan HP ini adalah versi Android-nya yang ketinggalan, jenis panel display yang masih IPS LCD, dan resolusi yang tergolong rendah yaitu 720p.

OPPO A54 2020

Harga – Mulai dari Rp2.499 juta

  • OS – Android 10, ColorOS 7.2
  • Chipset – Mediatek Helio P35 (12 nm)
  • CPU – Octa-core (4×2.35 GHz Cortex-A53 & 4×1.8 GHz Cortex-A53)
  • GPU – PowerVR GE8320
  • RAM/ROM – 4/64GB, 4/128GB, 6/128GB
  • Display – IPS LCD, 6.51 inch, 60Hz refresh rate, 720 x 1600 pixels
  • Battery – Li-Po 5000 mAH (Fast Charging 18W Charger)

Walaupun rilis tahun 2020 lalu, OPPO A54 sepertinya masih bisa jadi pilihan alternatif selain dari Xiaomi Redmi Note 10. Secara spesifikasi, OPPO A54 bisa menjadi alternatif bagi kamu yang mungkin ingin menjajal kemampuan prosesor Mediatek.

OPPO A54 menggunakan prosesor Mediatek Helio P35 dengan RAM/ROM terendah di angka 4/64GB. Baterai yang ditawarkan juga sudah cukup besar, yaitu 5000 mAH dan dilengkapi dengan fast charging 18W.

Kekurangan HP ini hanya ada pada layarnya yang masih menggunakan panel IPS LCD dan memiliki resolusi 720p. Walaupun begitu, karena dalaman HP-nya yang masih cukup bertenaga, HP 2 jutaan ini pun masih masuk ke dalam rekomendasi HP untuk gaming dari YODU.

Vivo Y20 2021

Harga – Mulai dari Rp2.199 juta

  • OS – Android 10, Funtouch 11
  • Chipset – Mediatek Helio P35(12 nm)
  • CPU – Octa-core (4×2.35 GHz Cortex-A53 & 4×1.8 GHz Cortex-A53)
  • GPU – PowerVR GE8320
  • RAM/ROM – 4/64GB 6/64GB
  • Display – IPS LCD, 6.51 inch, 720 x 1600 pixels
  • Battery – Li-Po 5000 mAH (10W Charger)

Vivo Y20 2021 juta menjadi HP yang juga bisa menjadi alternatif apabila kamu ingin mencicipi tenaga prosesor mediatek. Vivo Y20 2021 menawarkan prosesor Helio P35 sebagai otak dari HP ini dengan RAM/ROM terendah di angka 4/64GB.

Selain dari itu, spesifikasi lainnya dari HP ini tergolong cukup standar. Layar IPS LCD dengan resolusi 720p. Baterai 5000 mAH yang sayangnya cuma dilengkapi dengan charger 10W saja. Walaupun begitu, spesifikasi seperti di atas tergolong sudah cukup untuk kebutuhan gaming sehari-hari kamu.

POCO M3

Harga – Mulai dari Rp1.799 juta

  • OS – Android 10, MIUI 12
  • Chipset – Qualcomm Snapdragon 662 (11 nm)
  • CPU – Octa-core (4×2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4×1.8 GHz Kryo 260 Silver)
  • GPU – Adreno 610
  • RAM/ROM – 4/64GB, 4/128GB, 6/128GB 
  • Display – IPS LCD, 6.53 inch, 90Hz refresh rate, 1080 x 2340 pixels (Corning Gorilla Glass 3)
  • Battery – Li-Po 6000 mAH (Fast Charging 18W)

POCO M3 sebenarnya tergolong terlalu murah untuk daftar HP 2 juta-an ini. Tapi berhubung harganya yang masih mendekati dua juta rupiah dan spesifikasinya yang luar biasa (untuk harganya), maka kami memutuskan untuk memasukan HP ini ke dalam daftar.

Spesifikasi paling istimewa dari POCO M3 adalah dari teknologi layar. POCO M3 menawarkan panel IPS LCD dengan refresh rate sebesar 90Hz dengan resolusi HD 1080p. Walaupun layarnya canggih, prosesor yang dibawa sebenarnya tidak tergolong segitu kencang, yaitu Snapdragon 662. 

Dengan kombinasi tersebut, layar 90Hz sebenarnya kurang begitu terpakai karena prosesor tersebut belum tentu mampu menjalankan game dengan frame-rate sebesar 90fps. Terlepas dari itu, setidaknya refresh rate yang ditawarkan masih tetap berguna bagi para gamers, karena membuat touchscreen-nya jadi lebih responsif.

Spesifikasi lainnya dari POCO M3 juga cukup mumpuni, yaitu RAM/ROM paling kecil sebesar 4/64GB, dan baterai sebesar 6000 mAH yang dilengkapi dengan fast charging 18W.

HP ini juga sekarang memiliki versi Pro yang sudah mendukung jaringan 5G. Harganya juga 2 jutaan dengan membawa prosesor MediaTek Dimensity. Jadi, kamu yang ingin bisa menjajal jaringan 5G lebih dulu mungkin bisa memboyong POCO M3 Pro 5G nantinya.

Itu tadi daftar HP seharga Rp2 jutaan yang spesifikasinya cukup mumpuni untuk gaming. Gimana? Sudah memutuskan mau beli yang mana?

More Stories
one piece 1111
Bocoran Chapter Terbaru One Piece 1111, Kolaborasi Epic Luffy, Brogy, dan Dory