Daftar 10 Anime Romance Terbaik yang Bakal Bikin Kamu Baper Setengah Mati!

Anime bergenre romance memang punya daya tarik tersendiri bagi para wibu. Kisah romansa manis terkadang memberi inspirasi bagi para penontonnya. Nah, pada kesempatan kali ini penulis ingin memberi rekomendasi 10 anime romance terbaik dengan jalan cerita yang penuh dengan romantisme.

Apa saja sih anime romance terbaik itu? Daripada kalian penasaran, mending langsung aja yuk simak baik-baik rekomendasi dari mimin di bawah ini:

10. Ore Monogatari

Ore Monogatari merupakan anime romance yang cukup unik, yaitu mengisahkan tentang Takeo Gouda, seorang pria besar menyeramkan yang ternyata memiliki hati lembut. Namun sayangnya, penampilan Takeo membuatnya kesulitan dalam kehidupan percintaannya. 

Suatu hari, Takeo menyelamatkan gadis bernama Rinko Yamato dari pelecehan, dan gadis tersebut langsung jatuh cinta padanya. Namun, Takeo malah curiga bahwa Yamato mungkin tertarik pada sahabatnya, Makoto Sunakawa yang lebih tampan darinya.

Namun seiring berjalannya waktu, kisah cinta antara Takeo dan Yamato pun mulai tumbuh secara alami, membuat mereka berada dalam hubungan yang manis.

9. Akagami no Shirayuki-hime

Jika kamu sedang mencari anime romance yang mengisahkan di zaman kerajaan, sebaiknya kamu harus nonton Akagami no Shirayuki-hime ini. Anime yang menyajikan kisah romantis manis nan menghangatkan hati ini bercerita antara pangeran kerajaan Clarines bernama Zen Wistalia, dengan Shirayuki seorang herbalis yang bepergian untuk mencari tumbuhan.

Meskipun berlatar di era kerajaan, anime yang satu ini sangat berfokus pada kisah romansa antara mereka berdua. Tidak ada pertengkaran atau drama yang berlebihan, ditambah lagi alurnya yang santai membuat kita ikut merasa nyaman saat menontonnya.

8. Hori-san to Miyamura-kun

Anime yang sering disingkat sebagai Horimiya ini merupakan anime terbaru yang menyajikan kisah percintaan yang unik. Horimiya merupakan anime bercerita tentang kisah cinta dua remaja dengan kepribadian yang saling bertolak belakang.

Dua remaja itu adalah Hori Kyouko dan Miyamura Izumi. Hori Kyouko adalah seorang siswi panutan di sekolahnya karena punya nilai yang tinggi dan punya sifat yang sangat ramah terhadap semua orang. Pada sisi lain, Miyamura Izumi adalah seorang siswa pendiam yang terlihat seperti berandalan — berambut panjang, menggunakan tindikan, dan memiliki tato di tubuhnya.

Namun, kedua remaja tersebut memiliki rahasianya masing-masing dan keduanya mulai saling berbagi sisi tersembunyi mereka dari semua orang.

7. Seishun Buta Yarou wa Yumemiru Shoujo No Yume Wo Minai

Seishun Buta Yarou wa Yumemiru Shoujo no Yume wo Minai merupakan anime romance yang bercerita tentang Sakuta Azusagawa yang tiba-tiba bertemu dengan aktris populer bernama Sakurajima Mai saat sedang menggunakan pakaian kelinci di perpustakaan.

Sakuta merasa ada yang janggal, karena tidak ada satupun orang yang menyadari keberadaan Sakurajima, padahal perpustakaan tersebut sedang ramai. Akhirnya, ia pun menyadari bahwa hanya dirinya yang bisa melihat Sakurajima pada saat itu — fenomena ini disebut sebagai sindrom pubertas.

Anime romance yang satu ini menyajikan kisah cinta dengan konflik anak muda yang cukup rumit, dan mungkin ada kaitannya dengan kamu.

6. Yahari Ore no Seishun Love Comedy wa Machigatteiru

Anime yang sering disingkat sebagai Oregairu ini juga menjadi salah satu anime romcom terbaik. Anime ini berkisah tentang dua murid anti sosial Hikigaya Hachiman dan Yukinoshita Yukino. Keduanya tergabung dalam klub yang sama dan bersosialisasi satu sama lain.

Dalam klub tersebut, mereka berdua harus menolong semua orang yang datang untuk meminta bantuan kepadanya. Namun, sebagai orang yang anti sosial, Hachiman berada di tempat yang sangat ia benci.

5. Kaguya-sama wa Kokurasetai

Kaguya-sama wa Kokurasetai mungkin menjadi anime romance yang bakal membuat penontonnya merasa gemas dengan tingkah laku para karakternya. Anime ini menceritakan tentang Shirogane Miyuki dan Kaguya Shinomiya yang menjadi bagian dari OSIS karena mereka berdua punya nilai akademis yang tinggi di sekolahnya.

Para siswa menganggap bahwa mereka berdua merupakan pasangan yang ideal dan ternyata keduanya memang menyimpan perasaan satu sama lain. Meski keduanya saling mencintai, keduanya tidak ada yang mau mengungkapkannya. Mereka berdua merasa bahwa orang pertama yang mengungkapkan perasaannya akan dianggap kalah dan dipandang rendah.

Dengan kehormatan dan harga diri mereka yang sedang dipertaruhkan, Miyuki dan Kaguya sama-sama bertekad untuk menjadi pemenang di medan perang cinta — yaitu dengan membuat lawan jenisnya mengungkapkan perasaan terlebih dahulu.

Anime romance ini bahkan sempat hadir sebagai live-action, dengan sosok Kaguya diperankan oleh Kanna Hashimoto, satu sosok aktris Jepang yang cantik jelita nan berbakat.

4. Shigatsu wa Kimi no Uso

Shigatsu wa Kimi no Uso merupakan anime yang menceritakan tentang kehidupan musisi muda bernama Arima Kousei. Ia mengalami trauma yang membuatnya tidak bisa memainkan piano seperti sebelumnya. Suatu hari, dia bertemu dengan Kaori Miyazono, seorang violinis berbakat yang berhasil membuat Arima Kousei mengatasi traumanya secara perlahan.

3. Bakuman

Buat kamu yang penasaran bagaimana caranya sebuah manga dibuat di Jepang, maka kamu harus nonton anime yang satu ini. Bakuman menceritakan tentang kehidupan dua orang mangaka, Moritaka Mashiro dan Akito Takagi. Mashiro bertugas untuk menggambar, dan Takagi bertugas untuk menyusun jalan cerita.

Kamu bakal melihat proses mendetail dalam pembuatan sebuah manga, mulai dari sketsa kasar, hingga bagaimana caranya manga bisa diadaptasi menjadi anime.

Selain memperlihatkan tentang dunia manga, Bakuman juga menyajikan kisah romansa yang sangat menghangatkan hati.

2. Fruits Basket

Fruits Basket merupakan anime romance shoujo legendaris yang bercerita tentang Tohru Honda, yang dipaksa tinggal di tenda karena ketidakramahan anggota keluarganya setelah ibunya meninggal. Suatu hari, dirinya bertemu dengan keluarga Souma, dan setelah mengetahui fakta bahwa Tohru merupakan tunawisma, keluarga Souma pun menawarkannya untuk tinggal bersama mereka.

1. Clannad & Clannad After Story

Clannad merupakan anime romance terbaik yang menceritakan tentang Okazaki Tomoya, seorang siswa yang merasa kehidupannya sangat biasa saja. Namun, semua itu berubah setelah dirinya bertemu dengan Furukawa Nagisa. Sejak saat itu, Okazaki Tomoya yang berandalan perlahan mulai berubah menjadi lebih baik dari sebelumnya.

Clannad mungkin bakal menghadirkan beberapa plot yang menyedihkan, jadi sebaiknya kamu siapkan tisu sebelum menontonnya!

Nah itulah rekomendasi 10 anime romance terbaik. Apakah kamu setuju dengan daftar kali ini atau malah kamu punya anime lain yang jauh lebih baik dari anime di atas ini? 

More Stories
honor of kings google
Honor Of Kings Sabet Gelar Google Play Best Game of 2024 di Asia Tenggara (ID, SG, PH, MY)